Cara Mengaktifkan FB Pro bagi Konten Kreator Pemula
Adanya monetisasi konten di Facebook menjadi kabar gembira bagi banyak penggunanya. Ayo ikuti bagaimana cara mengaktifkan FB pro bagi konten kreator pemula di sini!

30 Oktober 2024 – Faridatur Riskiyah Bagi para kreator konten yang menggunakan Facebook, program monetisasi melalui FB Pro bisa menjadi langkah efektif untuk menghasilkan uang dan membangun komunitas online yang lebih besar. Program ini memberikan akses kepada berbagai alat serta fitur untuk menghasilkan pendapatan dari konten. Mode profesional dari Facebook ini bukan hanya demi memperluas jaringan, tetapi juga meningkatkan keterlibatan serta interaksi dengan audiens secara global. Berikut cara mengaktifkan FB Pro bagi konten kreator pemula: 1. Buka Profil Facebook Langkah pertama adalah membuka profil akun Facebook atau profil pribadi yang biasa digunakan untuk berinteraksi dengan teman, keluarga, atau membagikan konten. 2. Tekan Ikon Tiga Titik Di bagian atas profil, tepat di bawah nama, kamu akan menemukan ikon tiga titik. Ikon ini memberikan akses ke berbagai opsi pengaturan akun. Klik ikon ini jika ingin melanjutkan. 3. Klik “Turn on Professional Mode” Setelah ikon tiga titik ditekan, kamu akan melihat beberapa pilihan, termasuk opsi untuk mengaktifkan mode profesional. Cari dan pilih opsi “Turn on Professional Mode.” 4. Klik “Turn On” Selanjutnya, klik tombol “Turn On” untuk mengonfirmasi bahwa ingin mengaktifkan mode profesional. Setelah tombol ini ditekan, akun kamu akan beralih ke mode profesional. Proses ini juga akan memulai perubahan di profil, seperti membuat pengaturan “Who can follow me” menjadi publik. 5. Lengkapi Informasi Pribadi Anda Setelah mengaktifkan mode profesional, kamu akan diminta melengkapi beberapa data pribadi. Hal ini termasuk informasi tentang diri sesuai dengan peran sebagai konten kreator. Data ini akan membantu algoritma Facebook menargetkan audiens agar lebih sesuai dengan konten kamu. Apa yang Berubah Setelah Mengaktifkan FB Pro? Setelah mengaktifkan mode profesional di akun Facebook, ada beberapa perubahan penting yang akan terjadi pada akun serta interaksi bersama pengguna lain. Berikut pembahasan lengkapnya! 1. Pengikut Tidak Terbatas Salah satu perubahan utama yang terjadi setelah mencoba cara mengaktifkan FB Pro adalah pengaturan “Who can follow me” secara otomatis berubah menjadi publik. Ini artinya, siapa pun pengguna Facebook dapat mengikuti akun kamu tanpa harus mengirim permintaan pertemanan. Jumlah pengikut kamu juga tidak dibatasi, sehingga memberi peluang untuk mengembangkan audiens sebesar mungkin. Inilah kesempatan emas mendapatkan puluhan ribu pertamamu! 2. Kategori Profil Sebagai Digital Creator Profil akan otomatis berubah menjadi “Digital Creator.” Namun, jika ingin mengganti kategori ini, kamu dapat melakukannya lewat menu “Edit profile.” Pada bagian “Details,” klik “Edit” dan pilih kategori lebih sesuai preferensi atau identitas kamu. 3. Akses ke Dasbor Profesional FB Pro menyediakan akses ke dasbor profesional yang sangat berguna bagi para konten kreator. Dasbor ini berisi berbagai alat dan informasi penting, termasuk analitik tentang followers, jangkauan konten, hingga performa akun secara keseluruhan. Melalui informasi ini, kamu dapat memahami lebih baik bagaimana konten tersebut diterima oleh audiens dan strategi apa yang dapat digunakan untuk meningkatkan engagement. Tentunya, membutuhkan pengetahuan lebih tentang konten digital agar bisa sukses sebagai konten kreator. Mengapa Memilih Aktifkan FB Pro? Program FB Pro diciptakan bertujuan untuk membantu pengguna membangun kehadiran publik sebagai kreator konten, tanpa harus meninggalkan pengalaman pribadi dengan teman dan keluarga. Berikut beberapa manfaat utama dari mengaktifkan FB Pro bagi konten kreator pemula: 1. Monetisasi Akun: Setelah mengaktifkan mode profesional, pengguna bisa memonetisasi konten mereka melalui berbagai produk Facebook. 2. Peningkatan Jangkauan: FB Pro memungkinkan pengguna agar dapat diikuti oleh publik, artinya siapa pun dapat melihat dan mengikuti konten mereka tanpa harus menjadi teman. 3. Kategori Profil Kreator Digital: Dengan mengaktifkan FB Pro, profil pengguna akan secara otomatis diubah menjadi “Digital Creator,” memberi citra profesional sesuai dengan industri konten digital. 4. Alat Analitik & Monetisasi: FB Pro menawarkan akses ke dasbor profesional, yaitu menyediakan data penting tentang audiens, followers, hingga performa konten. Fitur Monetisasi dalam FB Pro Setelah mencoba cara mengaktifkan FB Pro di atas, konten kreator pemula bisa memanfaatkan berbagai produk dan fitur monetisasi Facebook. Beberapa produk monetisasi ini meliputi: 1. In-Stream Ads: Menampilkan iklan dalam video. 2. Fan Subscriptions: Pengguna bisa berlangganan demi mendapatkan konten eksklusif dari kreator. 3. Stars: Penonton bisa membeli atau memberikan “Stars” sebagai bentuk dukungan finansial kepada kreator selama live streaming. 4. Branded Content: Menciptakan kolaborasi berbayar dengan brand apabila ingin mengiklankan produk melalui FB. Jika ingin memanfaatkan fitur monetisasi ini, kreator pemula perlu memenuhi syarat tertentu dari Facebook. Salah satunya seperti jumlah minimal pengikut serta jumlah jam tayang. Penutup Cara mengaktifkan FB Pro bagi konten kreator pemula adalah langkah strategis yang ingin membangun audiens sekaligus monetisasi. Dengan akses ke alat analitik, dasbor profesional, serta berbagai fitur monetisasi, kreator dapat mengembangkan kehadiran online untuk menciptakan penghasilan dari konten. Kamu bisa juga mendapatkan informasi lebih lengkap tentang konten digital, digital marketing, hingga influencer marketing melalui konsultasi gratis bersama PopStar! Apabila berminat, langsung saja hubungi nomor WA ini atau mengisi formulir ini !
Ready to Transform Your Marketing?
Discover how PopStar Influencer's AI-powered platform can revolutionize your brand's marketing strategy.