5 Food Vlogger Pria Populer di YouTube
Para food vlogger pria ini sangatlah populer di YouTube sebagai influencer makanan! Hampir semua produk makanan dan minuman diulas oleh mereka dengan cara menarik!

30 Oktober 2024 - Faridatur Riskiyah Di dunia kuliner digital, konten makanan menjadi salah satu topik favorit, dengan banyaknya food vlogger yang menyajikan keunikan makanan dari berbagai daerah dan budaya. Di Indonesia, ada beberapa food vlogger pria populer karena karakteristik dan gaya penyajian konten mereka. Berikut 5 food vlogger pria populer di YouTube: 1. Tanboy Kun Tanboy Kun alias Bara Ilham merupakan food vlogger pria yang dikenal sebagai “raja mukbang” di Indonesia. Dengan kemampuan makan dalam porsi besar, ia berhasil menarik banyak perhatian, apalagi karena tubuhnya tetap terjaga meski sering makan banyak dalam waktu singkat. Konten Tanboy Kun sering mengangkat tema makanan pedas dengan level kepedasan ekstrem, yang menjadi tantangan tersendiri baginya dan hiburan bagi para penonton. Video-video dari food vlogger pria populer di YouTube ini sering kali berada di trending. Gaya penyajian kontennya juga dinamis, apalagi ekspresi saat makan pedas menjadi daya tarik tersendiri bagi banyak penggemar. Tanboy Kun berhasil menciptakan karakter unik sehingga membuatnya dicintai banyak orang, menjadikannya salah satu food vlogger pria terpopuler di Indonesia. 2. Gerry Girianza Gerry Girianza Ekaputra adalah food vlogger pria yang memulai karirnya di dunia kuliner sebagai seorang koki. Dengan latar belakang di kuliner, food vlogger pria populer di YouTube ini memiliki kemampuan memasak terampil dan berhasil meraih juara ketiga dalam ajang Top Chef Indonesia 2013. Setelah mengundurkan diri dari pekerjaannya di restoran, Gerry memutuskan untuk mengejar karier sebagai food vlogger, menciptakan konten kuliner di YouTube. Konten Gerry sering kali mengulas makanan lokal maupun internasional, serta berbagai resep unik sekaligus menarik. Karena pengetahuannya tentang teknik memasak, penonton tak hanya menikmati konten makanannya saja. Penonton juga mendapat wawasan tentang cara memasak dari sudut pandang profesional. Itulah mengapa food vlogger pria populer di YouTube ini berhasil memikat penonton dengan gaya penyampaiannya, sehingga penggemar food vlogger juga ingin belajar memasak bersama dirinya. 3. Nex Carlos Nex Carlos adalah salah satu food vlogger pria populer di YouTube Indonesia, terutama karena aksi makannya selalu menggiurkan. Nama Nex Carlos mulai viral ketika videonya tentang ulasan nasi telur di Pontianak trending di YouTube. Sejak saat itu, Nex Carlos terus menghasilkan konten makanan dari berbagai daerah di Indonesia dan tak pernah gagal membuat penonton lapar dengan gaya makan sangat lahap. Demi menjaga kesehatan, ia mengaku rutin berolahraga, terutama karena sering mengkonsumsi pedas dan berlemak. Dia selalu menyempatkan waktu untuk berolahraga agar tubuhnya tetap fit agar terhindar dari risiko penyakit. Hal ini juga menunjukkan keseriusannya dalam menjalani profesi sebagai food vlogger pria populer di YouTube, sehingga ia terus berusaha menampilkan konten terbaik bagi para penonton. 4. Street Food Village Street Food Village adalah channel unik karena pemiliknya tidak pernah menunjukkan wajah. Gaya penyajian kontennya sangat berbeda, dengan fokus pada makanan-makanan kaki lima Indonesia. Sebagai food vlogger pria populer di YouTube, channel ini menawarkan pengalaman menonton sederhana. Hanya saja dengan sudut pandang makanan langsung dan ulasan to-the-point, sehingga para penonton bisa merasakan cita rasa jajanan kaki lima dari seluruh Indonesia hanya dengan menonton saja. Karena konsistensinya dalam mengulas berbagai makanan kaki lima, ia pun viral di berbagai media sosial. Hampir semua jajanan mulai dari manis, pedas, hingga gurih, berhasil ia review. Street Food Village sukses menarik perhatian para penggemar kuliner yang tertarik dengan sajian jalanan. Pengikut setianya di YouTube sudah mencapai lebih dari 800 ribu. 5. Anak Kuliner Felix Kurniawan adalah pemilik channel Anak Kuliner . Ia adalah food vlogger pria populer di YouTube yang berhasil menciptakan konten jujur sekaligus autentik. Berbeda dengan food vlogger lainnya, Felix kerap kali memberikan penilaian blak-blakan mengenai makanan yang direview. Artinya, ia menilai sebagai reviewer yang kritis. Hal inilah kunci penting dari kesuksesannya sebagai food vlogger pria populer di YouTube. Hal tersebut membuat Anak Kuliner memiliki daya tarik tersendiri, terutama bagi penonton yang ingin mendapat review jujur tanpa ada bumbu pujian berlebih. Dalam perjalanan kontennya, Anak Kuliner juga kerap kali memberikan rating terhadap makanan tertentu, termasuk makanan buatan artis, dengan menilai dari rasa hingga kualitas. Karena ketulusannya dalam menilai, ia sukses meraih lebih dari 1,7 juta subscriber. Penutup Kelima food vlogger pria populer di YouTube tersebut memiliki ciri khas masing-masing, mulai dari gaya mukbang ekstrem hingga penilaian jujur. Mereka tidak hanya memberikan hiburan tetapi juga menjadi sumber inspirasi bagi para penikmat kuliner. Itulah mengapa menghadirkan mereka sebagai media promosi brand kuliner sangatlah menjanjikan. Apalagi jika produk makanan kamu benar-benar berkualitas. Dijamin langsung banyak yang membeli karena ulasan dari mereka! Dapatkan juga 100++ rekomendasi food vlogger pria populer di YouTube lainnya dengan menghubungi PopStar melalui WA atau klaim konsultasi gratis seputar digital marketing sekarang juga lewat pengisian formulir ini !
Ready to Transform Your Marketing?
Discover how PopStar Influencer's AI-powered platform can revolutionize your brand's marketing strategy.